Notification

×

 Belum Jelas Pemilik Resmi? Beginilah Kondisi Tongkang LLB Sukses 18 Di Sebelah Barat Pulau Kayuadi

Sabtu, 07 Januari 2023 | 17.36.00 WIB
INIBACA.COM | SELAYAR — Beginilah kondisi tongkang LLB Sukses 18 yang terdampar di pantai sebelah barat Pulau Kayuadi antara desa Batang dan desa Nyiur Indah, kecamatan Taka Bonerate, kabupaten Kepulauan Selayar, pada hari Jumat pagi 6 Januari 2023, kemarin.

Tongkang dengan ukuran besar diperkirakan memiliki panjang sekitar 70 meter dan lebar 20 meter yang terdampar di pantai barat Pulau Kayuadi tersebut memiliki tulisan pada lambungnya LLB Sukses 18.

Kapolsek Taka Bonerate, Ipda. Hasan, S.Sos saat dikonfirmasi pada Sabtu (07/01/2023) mengatakan, sejak tongkang tersebut terdampar kami sudah mendatangi TKP atau lokasi ditemukannya dan melakukan pengamanan dengan memasang police line, kemudian membuat laporan kepada pimpinan.

"Kami juga sudah mengambil keterangan dari beberapa warga terkait dengan adanya tongkang hanyut dan terdampar di pantai Pulau Kayuadi. Sampai dengan hari ini belum ada pihak perusahaan yang menghubungi kami," ujar Ipda. Hasan.

Kondisi tongkang yang memuat batu kapur tersebut sudah kandas di karang pantai barat Pulau Kayuadi dan kemungkinan masih akan bergeser lebih ke dalam pantai mengingat angin kencang dan ombak besar masih terus menerjang saat air pasang.

"Kami berharap pihak perusahaan dapat mengetahui keberadaan tongkang tersebut supaya cepat di ambil langka-langka penyelamatan tongkang dan muatanya yang berisi batu kapur," ucap Ipda. Hasan.

Dari informasi yang dihimpun sudah ada dua tongkang yaitu Kalimantan Abadi 03 dan LLB Sukses 18 yang terdampar di perairan pantai Kepulauan Selayar hingga pekan pertama tahun 2023 ini. Kedua tongkang tersebut terdampar diatas karang dan merusak terumbu karang di sekitarnya.(Tim)